IQ SQ EQ DALAM PAI
1. IQ,EQ,SE
Dalam upaya meningkatkan kecerdasan manusia secara
utuh yang dicerminkan dengan adanya kesuksesan disetiap individu manusia, maka
harus diadakan kerja sama antara nilai EQ (Emotional Quotient) dan SQ
(Spiritual Quotient) disamping IQ (Intelectual Quotient). IQ memungkinkan
seseorang untuk mampu menyelesaikan masalah secara rasional, EQ atau kecerdasan
emosi memungkinkan seseorang untuk lebih memiliki kesadaran akan perasaan milik
sendiri dengan perasaan milik orang lain, sedangkan SQ atau kecerdasan
spiritual lebih memungkinkan seseorang untuk mampu bergulat dengan ihwal baik
dan jahat. Penanaman nilai IQ ini di dunia pendidikan Indonesia telah lama menjadi
prioritas untuk ditingkatkan, sedangkan EQ dan SQ kurang mendapat perhatian
selama ini.
Melihat pentingnya kerja sama diantara 3 Q tersebut yakni IQ, EQ dan SQ guna meningkatkan kecerdasan manusia seutuhnya, maka ada baiknya menyeimbangi usaha dalam meningkatkan 3 Q tersebut, karena IQ rendah memungkinkan seseorang tidak dapat mengatasi masalah rasional, EQ rendah memungkinkan seseorang merasa asing dalam situasinya sendiri, dan SQ rendah memungkinkan seseorang menyusutkan keberadaannya sendiri yang berpengaruh terhadap pembentukkan pribadi yang pintar, kreatif, dan berbudi luhur.
Melihat pentingnya kerja sama diantara 3 Q tersebut yakni IQ, EQ dan SQ guna meningkatkan kecerdasan manusia seutuhnya, maka ada baiknya menyeimbangi usaha dalam meningkatkan 3 Q tersebut, karena IQ rendah memungkinkan seseorang tidak dapat mengatasi masalah rasional, EQ rendah memungkinkan seseorang merasa asing dalam situasinya sendiri, dan SQ rendah memungkinkan seseorang menyusutkan keberadaannya sendiri yang berpengaruh terhadap pembentukkan pribadi yang pintar, kreatif, dan berbudi luhur.
2. MOTIVASI BELAJAR
Motif, motivasi dan motivasi belajar.
Motif adalah : daya penggerak di dalam diri orang untuk
melakukan aktifitas-aktifitas tertentu demi mencapai suatu tujuan tertentu
Motivasi ialah motif yang sudah menjadi aktif pada
saat-saat tertentu, motivasi belajar adalah dorongan yang mana dapat memberikan
rasa belajar dengan tekun kepada peserta didik.
Motif dan motivasi berkaitan erat dengan penghayatan
sesuatu kebutuhan. Kaitan itu tertampung dalam istilah “lingkungan motivasi”.
Motivasi merupakan
jantung-nya proses belajar. Oleh kerana motivasi begitu penting dalam proses
pembelajaran, maka tugas guru yang pertama dan terpenting adalah membangkitkan
atau membangun motivasi pelajar terhadap apa yang akan dipelajari oleh pelajar.
Motivasi bukan sahaja menggerakkan tingkah laku, tetapi juga mengarahkan dan
memperkuat tingkah laku. Pelajar yang bermotivasi dalam pembelajaran akan
menunjukkan minat, semangat dan ketekunan yang tinggi dalam pelajaran, tanpa
banyak bergantung kepada guru.
Menurut para pakar
motivasi terdapat dua jenis motivasi yang umum, iaitu motivasi intrinsik dan
ekstrinsik. Motivasi intrinsik adalah keinginan bertindak yang disebabkan oleh
faktor pendorong yang murni berasal dari dalam diri individu, dan tujuan
tindakan itu terlibat di dalam tindakan itu sendiri, bukan di luar tindakan
tersebut. Berbeza dengan motivasi ekstrinsik, iaitu keinginan bertingkah laku
sebagai akibat dari adanya rangsangan dari luar atau kerana adanya kekuasaan
dari luar. Tujuan bertingkah laku pun tidak terlibat dalam tingkah laku itu
sendiri, tetapi berada di luar tindakan tersebut.
3. FAKTOR
HEREDITAS DAN PRINSIPNYA
Yang disebut
faktor hereditas adalah : sifat-sifat / ciri-ciri yang diperoleh oleh seseorang
anak atas dasar keturunan atau pewarisan dari generasi ke generasi melalui sel
benih.
Prinsipnya
atau Hukum Hereditas
Dapat
berlangsung menurut prinsip-prinsip / hokum-hukum tertentu yaitu :
1.
Prinsip Reproduksi, melalui prinsip reproduksi orang tua
bisa mewariskan sel benihnya kepada generasinya.
2.
Prinsip Konformitasi, bahwa setiap jenis makhluk
menurunkan jenisnya sendiri.
3.
Prinsip Variasi, selain mewarisi ciri-ciri yang umum yang
sama juga mewariskan sifat berbeda lainnya.
Prinsip Regresi Fillial,
menunjukkan sifat menonjol kedua-duanya misal : meskipun orang tuanya cerdas,
generasinya akan sedang-sedang tak secerdas orang tuanya
Free Template Blogger collection template Hot Deals BERITA_wongANteng SEO theproperty-developer